Minggu, 04 November 2012

Mirai Nikki


Yooo minna-san~! Hehe, kali ini gue bakal ngebahas tentang Mirai Nikki. Ada yang tau? Yaaah, ini bukan anime yang baru-baru amat kok, seharusnya udah pada tau. Anime ini berjumlah 26 episode. Cerita tentang diari masa depan (mirai=masa depan, nikki=buku diari).

Jadi ada sebuah games yang diciptakan oleh sesosok dewa bernama Deus. Dewa ini ingin mencari dewa baru yang nantinya akan menggantikan dia. Karena itu dia membuat games yang setiap orang harus bertahan hidup kalau mau jadi dewa. Setelah dia menjadi dewa, dia bisa melakukan apapun. Cara mereka bertarung atau membunuh satu sama lain adalah dengan diari yang mereka miliki. Partisipan yang ikut adalah 9 orang. Masing masing memiliki diari masa depan yang fungsinya berbeda-beda. Oh ya, diari masa depan adalah diari yang memprediksikan kejadian yang akan datang.

Cerita yang ditampilkan disini adalah semua pertarungan antar partisipan dan siapa saja yang telah gugur hingga ditemukan sang dewa pengganti Deus. Ceritanya mudah dimengerti dan alurnya juga bagus. Gambar yang ditampilkan juga sudah bagus. Hanya saja gue ga menyarankan anime ini untuk yang 18 tahun kebawah. Karena anime ini cenderugn sadis dan psikopat. Disamping itu juga ada sisi negatif (adegan tidak senonoh) yang walaupun tidak terlalu ditunjukkan, hanya saja tidak baik untuk dilihat. Selain itu adegan seperti ciuman sudah tidak diskip dan sangat ditunjukkan.

Karena itu gue juga kurang menyarankan anime ini untuk ditonton umum, kecuali mereka yang bisa menjaga pandangan atau menahan nafsu.

nih gambar-gambarnya..











Eeto, kayanya ga banyak yang bisa disampein sama gue tentang anime ini, soalnya gue juga ga terlalu mau ngebahas ini, tapi karena gue udah janji bakal ngasih tau anime anime yang baru, jadi gue kasih tau, hoho~
Kayanya sampe sini aja, ja ne!!
-mizu-

Persona 4


Nee, ogenki desuka?? Ohayou! Hehehe..
Ohya, kali ini gue bakal ngebahas tentang Persona 4. Pernah denger? Seharusnya mah pernah yaa.. soalnya anime ini udah lumayan lama haha~

Persona 4 ini anime yang berjumlah 25 episode. Opening theme nya ada 2, yang pertama berjudul Sky’s The Limit yang dibawakan oleh Shihoko Hirata. Sementara opening keduanya berjudul Key Plus Words yang dibawakan oleh Shihoko Hirata ft. Yumi Kawamura.

Yoshi, Persona 4 ini nyeritain tentang orang-orang yang bisa masuk ke dalam TV. Ada seorang anak bernama Yuu Narukami yang baru saja pindah ke tempat pamannya. Di daerah itu emang ada isu tentang Midnight Channel. Jadi tepat jam 12 malam, di hari yang hujan, akan ada sesuatu yang muncul di layar TV. Awalnya Yuu menyangka hal itu hanyalah bualan belaka. Namun tepat jam 12, Yuu melihat Midnight Channel itu. Esok-esoknya, ternyata muncul sejumlah korban yang entah kenapa meninggal di tiang listrik. Setelah diselediki lagi ternyata orang yang akan meninggal besoknya adalah orang yang muncul di Midnight Channel malam sebelumnya. Yuu beserta kawan-kawannya, Yosuke Hanamura dan Chie Satonaka di saat yang bersamaan bisa menembus masuk ke dunia TV. Mereka bertemu beruang aneh yang mengaku bernama Kuma dan bilang dialah penghuni dunia TV dan sekarang-sekarang ini dia merasa terganggu karena ada orang yang suka masuk ke wilayahnya. Untuk menyelidiki itu, Yuu, Yosuke dan Chie pun berkeliling di dunia TV. Kuma memberika kacamata anti kabut yang bisa melihat menembus kabut. Baru saja beberapa saat mereka berkeliling mereka sudah dihadapkan pada musuh, yaitu Shadow. Di saat itulah Yuu membangkitkan persona-nya. Persona adalah sebuah kartu yang jika kita pecahkan akan muncul sebuah wujud yang bertarung dengan perintah kita. Namun bila wujud itu dilukai, efeknya akan mengenai kita juga. Nama persona Yuu adalah Izanagi. Dengan kilat, Yuu bisa mengalahkan semua shadow yang menyerang mereka. Setelah itu mereka bertiga dipulangkan ke dunia mereka oleh Kuma. Saat esoknya, ternyata seorang senpai yang disukai oleh Yosuke menghilang setelah sempat masuk midnight channel. Hal ini memuat Yosuke khawatir. Akhirnya Yuu dan Yosuke memasuki TV kembali untuk mencari senpai itu. Namun dalam pencarian itu, Yosuke malah bertemu dengan Shadownya yang sangat mirip dengan Yosuke. Setelah pertarungan sengit, Yosuke yang awalnya tidak mengakui bahwa shadow iyu adalah dirinya, akhirnya menerima bahwa dia adalah sisi lain dari Yosuke. Dan saat itulah Yosuke mendapatkan Personanya, yaitu Jiraiya. Setelah mendapatkan persona nya, mereka pun keluar dari dunia TV.

Malamnya, ternyata teman dari Chie, yaitu Yukiko Amagari masuk ke dalam Midnight Channel, dan sebelumnya ia pernah masuk dalam acara TV. Melihat itu, Chie sangat syok dan akhirnya esoknya mereka bertiga pergi ke dalam TV lagi untuk menyelamatkan Yukiko. Dalam tengah perjalanan, Chie terpisah dengan Yuu dan Yosuke dan malah dihadang oleh diri Chie yang lain. Chie pun terpaksa berhadapan dengan shadownya. Setelah pertempuran sengit, akhirnya Chie berhasil menerima dirinya dan mendapatkan personanya, Tomoe. Chie pun melanjutkan pencariannya, yaitu mencari Yukiko. Saat menemukan Yukiko, ternyata ia sedang dikurung seperti burung perliharaannya oleh shadow milik Yukiko. Tapi mau tidak mau Yukiko harus menerima shadownya untuk mendapatkan persona. Setelah dibantu oleh Chie untuk melawan shadownya yang mengamuk karena ditolak, Yukiko pun berhasil mendapatkan personanya dan keluar dari dunia TV.

Esoknya, mereka menyelidiki keterkaitan antara orang yang diliput dalam acara TV tapi kemudian esoknya malah terperangkap di dalam dunia TV. Hal itu adalah yang membingungkan Yuu dan kawan kawan. Mereka melakukan investigasi dan melihat kemungkinan yang ada dari data yang telah mereka peroleh. Tapi di saat itu, ada seorang pelajar yang masuk TV bernama Kanji Tatsumi karena aksi perkelahian yang ia lakukan dengan para gang. Dan tepat pada malam hujan, midnight channel menampilkan Kanji yang ada di dalam TV. Segera esoknya Yuu dan kawan kawan pergi untuk menolong Kanji yang terperangkap dalam TV. Mereka bisa dengan mudah menemukan Kanji dengan bantuan Kuma. Kanji sama saja dengan yang lain karena ditangkap oleh shadownya. Ia juga terpaksa menghadapi dirinya yang lain dan menerimanya. Setelah Kanji menerimanya, ia pun mendapatkan persona nya, sama seperti yang lain.

Kasus demi kasus terus terjadi, dengan cara yang sama. Yang berikutnya adalah seorang artis bernama Rise Kujikawa. Dia pun dimasukkan ke dalam TV setelah muncul dalam acara TV. Yuu dan kawan kawan juga menolongnya. Hingga Rise juga mendapatkan persona nya. Mereka berenam jadi tersangkut dalam sebuah kasus yang mungkin hanya mereka yang bisa menyelesaikan. Karena mereka tak mungkin menceritakannya pada semua orang bahwa mereka bisa masuk TV. Mereka menginvestigasi berbagaimacam kemungkinan yang ada hingga menemukan pelakunya. Mereka telah menangkap pelakunya dan menyerahkannya ke polisi. Namun di saat yang bersamaan, muncul seorang detektif yang bernama Naoto Shirogane dan mengatakan bahwa kasus itu belum lah selesai. Yuu dan kawan-kawan tidak mempercayainya. Untuk membuktikannya, Naoto pun dengan sengaja masuk dalam acara TV hingga di midnight channel muncullah diri Naoto. Dengan itu, terbuktilah bahwa kasus itu belumlah selesai. Yuu dkk akhirnya masuk lagi ke dalam TV untuk menyelamatkan Naoto. Dalam penyelamatan Naoto, terbongkarlah identitas Naoto. Bahwa ia adalah seorang perempuan dibalik penampilannya yang seperti laki-laki. Setelah menerima shadwonya, Naoto pun mendapatkan personanya.

Bersama dengan yang lain, mereka menyelidiki siapakah dalang dibalik kasus ini. Dengan bantuan sang detektif cilik, yaitu Naoto mereka berusaha mengungkap kebenaran...

Eeto, kayanya ga mungkin diceritain semuanya hihihi, lanjutannya makin seru kok :D jadi kalau penasaran tonton aja ya Persona4! Kalau kata gue sih gambarnya udah lumayan bagus, kesannya rada elektronik gimanaaa gitu. Tapi lumayan bagus kok~

nih fotonya~










Sore de, nyampe sini dulu deh ya ;) selamat menonton minna-san!!
Ja ne!
-Mizu-

Sabtu, 03 November 2012

Steins;Gate



Ryoukai!! Minna-san! Ohayou! Hehehe...
Kali ini Suteinsu Getto, ohohohoho pernah dengar? Seharusnya sih pernah yaaa..
Anime ini udah agak lama memang, tapi gue baru nonton, eeto, anime ini berjumlah 24 episode, tapi hanya satu opening theme, dibawakan oleh Kanako Itou yang berjudul Hacking to The Gate.
Ceritanya tentang seorang profesor gila yang mengaku bernama Kyouma Hououin, padahal bernama asli Rintaro Okabe. Dia memiliki teman bernama Mayuri Shiina yang sangat polos dan seorang hacker bernama Itaru Hashida.

Cerita Steins;Gate bukan cerita bergenre action, fantasy tapi lebih ke pemecahan teka teki. Biasanya sih gue gampang boseng sama cerita yang kaya gitu, tapi kali ini gue ga bosen soalnya emang seru dan ceritanya bikin kita ikut mikir dan juga larut dalam kesedihan juga kestressan yang dialami oleh Rintarou Okabe, atau yang akrab dipanggil Okarin oleh Mayuri. Ceritanya mengenai Okarin yang terobsesi dengan Time Machine dan akhirnya ia menemukan atau menciptakan time machine tersebut. Awalnya Okarin menyadari bahwa ia mungkin telah menemukan sebuah time machine dari kejadian terbunuhnya Kurisu Makise yang kemudian hidup kembali setelah terjadi sesuatu pada Okarin. Namun berbagai masalah datang akibat dari penemuannya. Tapi time machine yang ia temukan awalnya tak lebih dari sebuah mesing pengirim e-mail yang dapat mengirim e-mail ke masa lalu sehingga mengubah masa depan. Setelah banyak orang disekitar Okarin yang meminta untuk menggunakan mesin tersebut, malah masa depan banyak yang berubah. Bekerja sama dengan Kurisu membuat Okarin bisa membuat time leap machine, yaitu kembali ke waktu sebelumnya. Dan suatu saat mesin tersebut diketahui oleh lembaga tinggi pemerintah yang mengurusi tentang time machine. Nyawa Okarin dan Mayuri terancam. Okarin berkali-kali melakukan time leap untuk menyelamatkan Mayuri, namun hal itu percuma, seperti Mayuri sudah ditakdirkan dan memang harus mati. Hal itu membuat Okarin sedikit terguncang dan panik. Okarin pun berfikir untuk mengembalikan semuanya seperti semula sebelum ia menemukan sebuah time machine. Ia pun berniat meng-undo semua permintaan e-mail dari teman-temannya yang ditujukan ke masa lalu demi kepuasan mereka. Saat diakhir hendak meng-undo e-mail Okarin sendiri, Kurisu menyadarkan padanya bahwa di garis kehidupan yang ia hidupi saat itu adalah dimana Kurisu mati. Hal itu membuat Okarin ragu-ragu sesaat. Tapi kemudian Kurisu meyakinkannya dan merelakan hidupnya demi menghidupkan kembali Mayuri.

Di saat semuanya kembali normal, di dunia dimana Kurisu mati, seseorang yang merupakan anak dari Itaru Hashida muncul dan mengaku datang dari masa depan dengan mesin waktunya. Dia mengatakan bahwa di masa depan akan terjadi perang dunia, cara mencegahnya adalah dengan mencegah kematian Kurisu. Hal itu membuat stress Okarin kembali muncul. Tapi kemudian dia berfikir keras dan pada awal percobaan melindungi Kurisu, ia gagal, akhirnya ia terpaksa mengulang kejadian itu dan yang kedua kali ia berhasil melindungi Kurisu dan mencegah terjadinya perang di masa yang akan datang.

ini fotonya~








Phew! Begitulah cerita dari Steins;Gate, cerita yang cukup berat ya? Tapi kalau di-enjoy-in pasti seru kok~ hehehe.. jadi coba aja tonton anime nya, ga bakal nyesel kok hohohho~
Kayanya sampe sini dulu ya! Ja matta!
-mizu-